Cari Berita

Breaking News

Pohon Tumbang Timpa Pagar Rumah di Bandarlampung

Sabtu, 04 Januari 2020

INILAMPUNG.COM - Angin kencang penyebabkan pohon tumbang dan menimpa pagar rumah warga di Jalan Ciptomangunkusumo RT 06 LK 01 Kel. Sumur Batu Kec. Teluk Betung Utara Kota Bandarlampung (3/1/2020). 

Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD Bandar Lampung, Sutarno mengungkapkan, bahwa diperkirakan pohon tersebut sudah lapuk pangkalnya. Sehingga terbelah dua dan menimpa pagar rumah warga. 

Namun peristiwa itu tak ada kerusakan serius dan korban.

“Jenis Pohon Beringin diameter 25 cm pohon menimpa pagar rumah, namun tidak menyebabkan kerusakan,” kata Sutarno.

Setelah ada laporan terkait kejadian tersebut, pihaknya menerjunkan tim untuk melakukan evakuasi di lokasi kejadian. 

“6 orang personil kami bersama masyarakat sekitar bergotong royong membersihkan dahan dan ranting di lokasi,” katanya.

Ia mengimbau masyarakat untuk tidak meneduh di bawah pohon dan baliho terutama saat musim hujan dan angin kencang.

“Kalau melihat ada pohon yang rapuh silakan lapor ke BPBD agar bisa ditindak lanjuti segera,” pesannya.(fa/inilampung)

LIPSUS