Cari Berita

Breaking News

Kecamatan Semaka Tanggamus Dilanda Banjir Bandang

INILAMPUNG
Kamis, 01 Oktober 2020

INILAMPUNG.COM, Tanggamus - Banjir bandang kembali menerjang Kecamatan Semaka, Kabupaten Tanggamus, Rabu (30/9/2020) malam.

Banjir yang terjadi pukul 19.15 wib tersebut selain menggenangi sejumlah rumah warga, dan fasilitas umum di Pekon Sukaraja, Sedayu dan Way Kerap. Banjir juga menggenangi Jalan Lintas Barat (Jalinbar) ruas Pekon Sedayu. Peristiwa tersebut menyebabkan jalan lintas barat (Jalinbar) putus.

Hingga pukul 21.00 WIB, kondisi di lokasi banjir masih diguyur hujan sangat deras. Listrik di wilayah tersebut juga padam sesaat setelah banjir datang.

Dari pesan yang disampaikan personel dari Koramil Wonosobo saat ini kondisi warga Pekon Sukaraja dan Pekon Way Kerap yang terdampak banjir bandang sedang mengungsi ke tempat yang lebih tinggi.

“Untuk saat ini situasi masih hujan deras dan listrik padam. Tindakan koramil segera melaporkan kepada satuan atas serta berkoordinasi dengan Camat dan Kapolsek Semaka dan melaporkan kepada BPBD Tanggamus,” tandas personel Koramil Wonosobo.(dbs/inilampung)

LIPSUS