Cari Berita

Breaking News

Peringati Hari Guru, Suprapto Mengajar Psycal Education

INILAMPUNG
Selasa, 26 November 2019

INILAMPUNGCOM - Ikut memperingati Hari Guru Nasional, Anggota DPRD Provinsi Lampung, Suprapto menjadi guru sehari di Sekolah Lazuardi Haura, Bandarlalmpung, Selasa pagi (26/11/2019).

Pada undangan kali ini Sekolah Lazuardi meminta Suprapto, yang juga sebagai walimurid untuk secara khusus mengajar Pendidikan Olahraga. 

Kegiatan itu dimanfaatkan untuk mengajak peserta didik mencintai dan membiasakan berolahraga.

Mengawali paparannya, Mantan Pemred Radar Lampung, menyebut pentingnya mengajarkan nilai dalam pendidikan jasmani dan olahraga pada peserta didik. 

“badan akan sehat, jiwa menjadi kuat, kemudian peluang menjadi anak bangsa yang berprestasi dan mengharumkan nama bangsa terbuka lebar,” kata Anggota Komisi 5 ini kepada inilampung.com.

Posisi pendidikan jasmani dan olahraga pada kedudukan yang amat strategis yakni sebagai alat pendidikan, sekaligus pembudayaan, karena kedua istilah yang amat dekat dan erat. Maknanya tidak lain adalah sebagai proses pengalihan dan penerimaan nilai-nilai.(zal)

LIPSUS