Cari Berita

Breaking News

Ustad Teguh, Menabung dari Jual Kelapa Demi Reuni 212

INILAMPUNG
Senin, 02 Desember 2019


Ustad Teguh (pakai tas pundak) saat di areal Reuni 212, Jakarta (ist.inilampung)
INILAMPUNGCOM - SUHU udara terasa dingin ketika Ustad Teguh (60) tiba di terminal Gambir, Jakarta, pukul 04.00 WIB, Minggu (1/12). Kakinya masih keram setelah 8 jam perjalan duduk dikursi kendaraan Bus DAMRI, yang membawanya dari Lampung -Jakarta.

Teguh adalah satu diantara ribuan umat Islam yang selalu mengikuti dakwah akba, Reuni 212 di silang Monas- Masjid Istiqal, Jakarta.

Untuk bisa sampai ke Jakarta, usstad Teguh rela menabung selama 6 bulan demi menghadiri Reuni  212, sebagai silaturahminya umat Islam dari berbagai daerah.  Dia menyempatkan datang jauh jauh dari Jambi dan membawa bekal seadanya.

Teguh berangkat sendiri. Pria asal Jambi, itu berangkat tanggal 25 November 2019 lalu, dan tiba di Lampung tanggal 28 November 2019 --- singgah di Komunitas Gedung Meneng (KGM)--Bandar Lampung.

Teguh mengaku, bahwa dirinya tidak ingin melewatkan momen yang menurutnya sangat bersejarah bagi umat Islam. Untuk itu, dirinya mempersiapkan jauh-jauh hari

"Alhamdulillah saya tak pernah absen. Sejak pertama kali [aksi 212] yang kasus waktu itu mengugak Ahok," kata ustad Teguh, di temui usai sholat subuh, di Jakarta, Senin (2/12).

Darimana ongkos berangkat ke Jakarta. Teguh menyisihkan hasil usaha kebun kelapanya. "Saya menabung setiap Minggu, dari jualan kelapa dari kebun saya," kata Teguh penuh semangat.

Dia memiliki kebun kepala 2 Ha. Tiap sepekan sekali dipanen. Satu buah kelapa, kini cuma Rp1000. "Dari tabungan, itu lalu dia sisihkan untuk berangkat ke Jakarta, demi dakwah umat Islam Indonesia," kata Teguh.

Gelar acara Reuni 212 memang selalu mendapat simpati internasional. Juru bicara Persaudaraan Alumni 212 Haikal Hassan acara itu dimulai sejak, Minggu dini hari tadi malam.  Diawali salat tahajud sekitar pukul 02.30 WIB, para peserta lanjut salat subuh hingga maulid.

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menghadiri reuni akbar 212 yang diadakan di Kawasan Monas, Jakarta Pusat, Senin (2/12/2019).

Anies datang sekira pukul 06.15 WIB dan masuk melalui pintu VIP Monas. Mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan ini menggunakan seragam dinas pegawai negeri sipil (PNS) berwarna cokelat dilengkapi peci berwarna hitam.

Kedatangan Anies disambut tepuk tangan dan teriakan takbir dari seluruh peserta akbar reuni 212 yang hadir. Reuni akbar dimulai pukul 03.00 WIB dan akan berakhir pukul 08.30 WIB. Agendanya diawali shalat Tahajud, Dzikir, shalat Subuh bersama, hingga bermunajat kepada Allah SWT. (*DONA/inilampung.com)

LIPSUS