Cari Berita

Breaking News

Tragedi Susur Sungai SMPN 1 Turi di Sleman: 6 Tewas dan 4 Hilang

INILAMPUNG
Sabtu, 22 Februari 2020

INILAMPUNG.COM - Kegiatan pramuka susur sungai yang digelar siswa SMP Negeri 1 Turi Sleman berakhir tragedi. Hingga Sabtu (22/2/2020) dini hari, update sementara korban jiwa bertambah menjadi enam orang dan empat belum ditemukan.

Para siswa itu terseret arus Sungai Sempor saat kegiatan kepramukaan di Desa Donokerto, Kabupaten Sleman pada Jumat (21/2). Tim SAR gabungan masih berupaya mencari korban hilang dengan menyusuri sepanjang aliran sungai tersebut.

“Dari lima yang hilang ada satu korban lagi yang ditemukan dalam kondisi meninggal. Sehingga korban jiwa bertambah menjadi enam orang dan empat belum terkonfirmasi keberadaannya,” ujar Kepala Pusdatinkom BNPB Agus Wibowo, Sabtu (22/2).

Kepala Pelaksana BPBD Sleman Joko Supriyanto mengatakan, saat ini lebih dari 180 personel gabungan masih melakukan operasi pencarian korban. Tim menyusuri tepian sungai untuk mencari siswa yang hilang meskipun dalam kondisi hujan gerimis.

“Kami juga telah mendirikan posko di lokasi kejadian dan telah berkoordinasi dengan Basarnas, TNI/POLRI, dinas terkait, relawan, serta masyarakat setempat untuk membantu pencarian dan evakuasi korban,” kata Joko di Sleman.

Diketahui, sebanyak 239 murid yang selamat dari insiden telah terdata sekolah dan tim gabungan. Sementara korban terluka sejumlah enam orang.

Berikut data korban tragedi susur Sungai Sempor di Sleman
Korban Tragedi Susur Sungai:
6 orang luka ringan
6 Orang MD
4 orang yang belum terkonfirmasi

Korban Meninggal Dunia :
Nur Azizah
Latifah Zulfaa
Sovie Aulia
Arisma Rahmawati
Khoirun Nissa
Evita Putri Larasari

Korban Hilang:
Yasinta Bunga
Faneza Dida
Zahra Imelda
Nadine Fadila Khasanah
(inws/inilampung)

LIPSUS