Cari Berita

Breaking News

Peringatan HUT RI, SMPN 4 Pringsewu Gelar Lomba Lewat Video

INILAMPUNG
Selasa, 18 Agustus 2020

Kepsek SMPN 4 Pringsewu bersama guru pendamping dan para pemenang lomba Solo Song lagu kebangsaan 'Indonesia Pusaka'. Foto. Lis.
INILAMPUNG.COM, Pringsewu--Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMPN) 4 Pringsewu mengadakan berbagai perlombaan untuk memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-75 Kemerdekaan Republik Indonesia.

Perlombaan yang digelar rutin setiap tahun secara meriah oleh pelajar kelas VII hingga IX, pada tahun ini dilaksanakan dengan sederhana karena masih dalam suasana pandemi Covid-19. Bahkan sejumlah lomba dilaksanakan di rumah masing-masing siswa, dengan cara mengirimkan video.

Kepala Sekolah SMPN 4 Pringsewu A. Widi Asmoro menjelaskan, dalam sejumlah lomba, para siswa wajib mengirimkan hasil videonya ke panitia melalui online paling lambat pada 25 Agustus 2020. Yaitu, lomba Story' Telling, Baca Puisi dan Qiroah.

Sedang khusus lomba Solo Song menyayikan lagu kebangsaan Indonesia Pusaka dilakukan di sekolah namun tanpa penonton. Dilaksanakan pada Selasa (18-8-2020) dan diikuti 24 peserta.

"Masing-masing item lomba juga diikuti 24 peserta merupakan perwakilan kelas mulai kelas VII hingga IX. Bagi para pemenang lomba panitia menyediakan tropi," jelasnya, usai potong tumpeng.

Widi mengapresiasi dan mengucapkan terima kasih kepada jajaran dewan guru dan staf SMPN 4 Pringsewu atas peran dan dedikasinya, serta tetap semangat dalam mengisi kemerdekaan RI. Kendati pandemi Covid-19, namun tetap berinovasi dan berkreasi.

Berbagai lomba digelar untuk membangun peserta didik berakhlak mulia, cerdas, mandiri, berdaya saing dan berwawasan lingkungan. Sekaligus mewujudkan sekolah yang Berdikari: Bersih, Disiplin, Kekeluargaan, Rapih dan Indah.

Dia mengajak kepada jajaran guru dan staf untuk berupaya menjadi pribadi yang merdeka dan tetap semangat namun dapat bertanggung jawab.

"Mari kita isi kemerdekaan ini dengan rasa kepedulian yang lebih. Baik peduli kepada siswa dan  lingkungan masyarakat sekitar yang membutuhkan ukuran tangan kita dimasa pandemi Covid-19 ini," tegas Widi Asmoro.

Terpisah, Ketua Komite SMPN 4 Pringsewu Suyatno mengapresiasi dan mendukung kreatifitas memperingati dan memeriahkan HUT RI tersebut dengan menerapkan protokol kesehatan.

"Aneka lomba tidak bertemu atau beradu fisik. Peserta melakukan lomba di rumah masing-masing, hanya lomba Solo Song di sekolah namun tanpa penonton," ujarnya.

Suyanto mendoakan semoga pandemi Covid-19 ini cepat berlalu, supaya para siswa bisa kembali belajar disekolah seperti biasanya. (tyo/inilampung.com).

LIPSUS