Cari Berita

Breaking News

Politisi PKS Baca Puisi Paus Sastra Lampung

INILAMPUNG
Sabtu, 15 Agustus 2020

INILAMPUNG.COM, Bandarlampung - Ketua DPD PKS dan wakil ketua DPRD Kota Bandarlampung, Aep Saripudin, membacakan puisi-puisi Paus Sastra Lampung, semalam (14/8).

Pembacaan puisi di Pindang Wo, Sumur Putri, Telukbetung itu juga sekaitan konten untuk kanal youtube Paus Sastra Lampung. Aep juga berkolaborasi dengan Isbedy membacakan puisi "Buat yang Berulang Tahun", puisi yang didedikasi pada Indonesia yang tengah berulang tahun.

Pada kesempatan itu, Aep mengaku senang memenuhi udangan Paus Sastra Lampung. 

"Saya senang maka saya sambut ajakan bang Isbedy untuk membaca puisinya," kata Aep.

Ia sudah kenal dekat dengan Isbedy Stiawan ZS sebelum menjadi politisi. Aep mengaku sejak setahun lalu ia membaca puisi di Lamban Sastra Isbedy Stiawan pada acara Politisi Baca Puisi.

"Saya juga menulis puisi yang malam ini saya bacakan untuk youtube Paus Sastra Lampung," katanya.

Aep adalah politisi Lampung yang keempat membacakan puisi untuk kanal Paus Sastra Lampung. Sebelumnya, Mufti Salim, Muchlas E Bastari (PKS), dan Watoni Nurdin (PDI-P). 

Arief Mulyadin dari Djadin Production, pengelola kanal ini mengakatakan, pihaknya sudah menjadwal sejumlah politisi dan eksekutif Lampung lainnya. Seperti Yozi Rizal (Demokrat), Siti Rahma (NasDem), Apriliati (PDI-P), Dendi Ramadhona (Bupati Pesawaran, Lampung), dan lain-lain.

"Kami tinggal menunggu kesiapan waktu mereka," ujar Yadin, panggilan Arief Mulyadin, Sabtu (15/8).

Paus Sastra Lampung Isbedy Stiawan ZS menambahkan, terlibatnya para politisi dan pejabat membaca puisi menjadi bagian dari memasyarakatkan puisi bukan saja kalangan seniman. Sehingga puisi dapat dikenal dan dibaca lebih luas lagi.

Sampai hari ini, kanal Paus Sastra sudah disubscribe lebih dari seribu dengan jam tayang sekira 2.400 jam.(bdy/inilampung)

LIPSUS