Cari Berita

Breaking News

Agus Istiqlal Bernostalgia, Kunjungi Kerabat dan Mantan Pejabat MA

INILAMPUNG
Selasa, 29 September 2020

 Calon Bupati Petahana Pesisir Barat, Agus Istiqlal kunjung kerabat dan teman kecil. Foto. Eva


INILAMPUNG.COM, Pesisir Barat - Calon bupati petahana Kabupaten Pesisir Barat (Pesibar), Agus Istiqlal, bernostalgia dengan beberapa kerabat semasa bertugas di Kejaksaan Agung RI dan teman semasa kecil.


Megenakan celana jin dan kaos polo putih, Agus juga mengunjungi keluarga besar Gunungkemala yang ada di wilayah Pemangku Talangmeranjat Pekon Tanjungsetia Kecamatan Pesisir Selatan, Senin (28/9/2020).


Kegiatan calon bupati yang diusung Partai Nasdem dan PAN itu diawalinya dengan  berkunjung ke kediaman mantan pejabat Mahkamah Agung RI, Fatahurrahman, di Pekon Biha Kecamatan Pesisir Selatan. 


Dalam pertemuan yang berlangsung santai dan akrab, Agus dan Fatahurraman mengenang kisah perjuangan semasa sama-sama bertugas di Jakarta.


Tidak hanya bernostalgia tentang masa lalu. Kepada Fatahurrahman, Agus juga menyampaikan untuk kemali maju dalam pemilihan kepala daerah (pilkada) yang berlangsug pada Desember mendatang.


Selain itu, Agus tidak luput menyosialisasikan ihwal tahapan pilkada ditengah pandemi Covid-19 sesuai dengan yang ditetapkan Komisi Pemilihan Umum (KPU). Seperti menghindari kerumunan, jumlah peserta kampanye maksimal 50 orang, wajib menggunakan masker, menjaga jarak, dan mencuci tangan menggunakan sabun.


Usai berkunjung di kediaman Fatahurrahman, Agus melanjutkan perjalanan nostalgianya dengan menemuni keluarga besar Gunungkemala yang ada di Pemangku Talangmeranjat Pekon Tanjungsetia. Di sini, Agus bertemu dengan teman semasa kecilnya, Surya Marhalim di Pekon Sukarame Kecamatan Ngaras.


Dalam pertemuan yang berlangsung akrab dan penuh canda, Agus Istiqlal menyelipkan pesan tentag tahapan pilkada ditengah pandemi Covid-19. (eva/inilampung.com)

LIPSUS