Cari Berita

Breaking News

Ike Luruskan Pertemuan dengan Rycko-Jos

INILAMPUNG
Jumat, 18 September 2020

INILAMPUNG.COM, Bandarlampung - Ike Edwin meluruskan perihal pertemuannya dengan Bakal pasangan calon Wali Kota-Wakil Wali, Rycko Menoza-Johan Sulaiman (Rycko-Jos) yang digelar di kediamannya, pada Kamis (17/9/202) malam.

Ike Edwin menegaskan bukan mengalihkan massa pendukungnya kepada Rycko-Jos.

Dang Ike, sapaan Ike Edwin, melalui siaran pers yang dikirimkan timnya menyampaikan klarifikasi dengan mengungkapkan fakta pertemuan dengan Rycko-Jos dan rombongan, saat berkunjung ke Lamban Kuning, Sukarame Bandarlampung.

Kedatangan itu dalam rangka silaturahmi atau Anjau Silau yang disambut hangat dan penuh kekeluargaan oleh Dang Ike yang juga didampingi oleh keluarga besar Lamban Kuning.

Dang Ike mengucapkan terimakasih atas kunjungan itu. Selain silaturahmi, itu juga memberikan contoh kepada masyarakat tentang bagaimana caranya berpolitik yang santun, damai dan sejuk.

Dang Ike juga mengatakan bahwa dirinya dan Rycko-Jos tidak ada rasa bersaing, tidak ada rasa benci apalagi mau saling jegal menjegal dalam rangka mengikuti Pilwakot Bandarlampung ini.

“Biarkan rakyat yang memilih mana yang terbaik untuk memimpin Bandarlampung ke depan,” pungkasnya.

Dalam kesempatan itu juga Rycko-Jos juga mengucapkan terimakasih atas penyambutannya di Lamban Kuning yang penuh dengan kekeluargaan dan kebersamaan serta kedamaian.

Johan Sulaiman menambahkan bahwa dirinya bersama Rycko Menoza akan belajar dan mencontoh Dang Ike dalam menjalankan politik yang santun, damai dan sejuk, dalam menghadapi kontestasi Pilwakot Bandarlampung 9 Desember 2020.(rmol/inilampung)

LIPSUS