Cari Berita

Breaking News

Pjs Bupati Pesibar Buka Sosalisasi Deks Pilkada

INILAMPUNG
Selasa, 13 Oktober 2020

 Pjs Bupati Pesisir Barat, Achmad Chrisna Putra. Foto. Eva.


INLAMPUNG.COM, Pesisir Barat - Pejabat Sementara (Pjs) Bupati Pesisir Barat, Achmad Chrisna Putra, membuka sosialisasi desk pemilihan kepala daerah (pilkada) di Pekon Serai, Kecamatan Pesisir Tengah, Selasa (13/10/2020).


Menurut Chrisna, tim desk pilkada merupakan salah satu bagian penting dalam pelaksanaan pilkada. Karena bisa memantau, menginventarisasi, dan mengantisipasi permasalahan pilkada yang berkembang di masyarakat. Sehingga pemerintah daerah dapat mengambil keputusan secara cepat dan tepat.


Disebutkan ada empat tugas Tim Deks Pilkada Kabupaten Pesisir Barat. Yaitu, memantau pelaksanaan pilkada, menginventarisasi dan mengantisipasi permasalahan pilkada, memberikan saran dalam penyelesaian permasalahan pilkada.


Kemudian, melaporkan permasalahan, perkembangan, persiapan dan pelaksanaan pilkada secara berjenjang dan setiap hari. Yakni, melaporkan pelaksanaan pilkada kepada Menteri Dalam Negeri melalui gubernur.


"Tim desk pilkada Kabupaten Pesisir Barat bertanggungjawab dan melaporkan hasil pelaksanaan tugas kepada bupati Pesisir Barat," kata Chrisna.


Diharapkan, tim desk pilkada bekerja dengan baik sehingga pelaksanaan pemilihan bupati dan wakil bupati Pesibar pada 9 Desember mendatang berjalan dengan baik.


Meski Pesisir Barat daerah paling aman di Provinsi Lampung, "Kita harus tetap waspada dan terus memantau perkembangan situasi dan dinamika yang berkembang di masyarakat," katanya. 


Pada masa kampanye dan pelaksanaan pemilu, rawan terjadi konflik antara pendukung paslon, konflik horizontal antar masyarakat maupun antara masyarakat. Chrisna berpesan kepada peserta sosialisasi untuk bekerjasama menyukseskan pilkada 2020. (eva/inilampung.com).

LIPSUS