Cari Berita

Breaking News

Kunjungi Sekolah, Agus Kagumi Kesungguhan Pelajar Hafalan Quran

INILAMPUNG
Senin, 11 Januari 2021

Bupati Pesisir Barat Agus Istiqlal kunjungi sekolah. Foto. Eva.

 

INILAMPUNG, Pesisir Barat - Bupati Pesisir Barat (Pesibar), Agus Istiqlal mengunjungi sejumlah untuk memantau pelaksanaan kegiatan belajar mengajar pada masa pandemi Covid-19, Senin 11 Januari 2021.


Bersama Plt. Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud), Jon Edwar dan sejumlah pejabat lainnya, Agus mengunjungi SMPN 17 dan MIN 1 di Kecamatan Waykrui. Serta SMPN 18 di Kecamatan Karyapenggawa. 


Begitu tiba di sekolah yang kunjungan, Agus berkeliling melihat kondisi fisik gedung sekolah, kebersihan, serta persiapan. Terutama, yang tidak luput dari pantauannya,  soal penerapan protokol kesehatan.


Dia berpesan kepada para kepala sekolah dan dewan guru agar punya inisiatif, rasa memiliki, dan bangga terhadap sekolah di manapun diberi tugas dan kepercayaan.


Selain itu, guru juga diminta menjadikan sekolah sebagai tempat kegiatan belajar-mengajar yang menyenangkan, aman, dan ramah terhadap anak-anak didik.


"Guru adalah contoh dan pahlawan bagi masyarakat. Segala tindak-tanduk, sikap dan kepribadian seorang guru selalu diperhatikan masyarakat," katanya.


Sementara saat berkunjung ke MIN, Agus mengagumi ketekukan para murid madrasah ibtidaiyah menghafal ayat-ayat suci Alquran.


"Saya terharu dengan murid MIN I Krui mampu menghafal ayat-ayat suci Alquran yang cukup panjang," ungkap Agus.


Dia menyarakan model hafalan Quran tersebut ditiru sekolah lain di Pesibar. Harapannya, generasi muda Pesibar mampu membawa perubahan kearah yang lebih baik. "Terlebih Pesibar dikenal dengan sebutan Bumi Para Sai Batin dan Ulama.


Ikut dalam kunjungan itu, Inspektur, Edy Mukhtar, dan Kabag Protokol dan Komunikasi Pimpinan (Prokopim), Suryadi.  (eva/inilampung.com)

LIPSUS