Cari Berita

Breaking News

Kasus Covid-19 Meningkat, Camat Kalirejo Gerak Cepat

INILAMPUNG
Senin, 05 Juli 2021
Views

Forkopimcam Kalirejo, Lampung Tengah (ist/inilampung)

INILAMPUNG.COM, Lampung Tengah - Di tengah pandemi Covid-19 yang belum bisa dipastikan kapan berakhirnya, Pemerintah Kecamatan Kalirejo Lampung Tengah terus mendorong agar  jajaran dibawahnya lebih serius dalam menghadapi pandemi Covid-19.

Hal itu diungkapkan Camat Kalirejo saat rapat koordinasi dengan Forum Koordinasi Pimpinan Kecamatan (Forkopimcam) di Mapolsek Kalirejo pada Minggu 4 Juli 2021.

"Kalirejo masuk kedalam kecamatan orange atau beresiko sedang dalam penyebaran Covid-19. Maka kita harus serius untuk menangani pandemi ini," ungkap Pur Sulistyono kepada inilampung.com.

Selanjutnya, Alumni IPDN angkatan 14 itu berharap semua masyarakat mendukung upaya pemutusan mata rantai Covid-19. Baik pemerintah kampung maupun masyarakat umumnya.

"Adanya pasien Covid-19 yang meninggal adalah bukti Virus ini sedang merajalela," lanjut ketua gugus tugas Covid-19 kecamatan Kalirejo itu.

Kemudian, pihaknya juga meminta 17 kepala kampung se Kalirejo untuk mengaktifkan posko Satgas Covid-19 di balai kampung. Serta menghimbau warganya untuk senantiasa mematuhi protokol kesehatan.

Diketahui sebelumnya, Bupati Lampung Tengah Musa Ahmad memalui pesan berantai mengajak warga Lampung Tengah untuk serius menghadapi gelombang Covid-19 ini.

"Tolong semua kepala kampung bergerak, yakinkan masyarakat, harus bisa bekerjasama dalam hal mengatasi Covid ini, rumah sakit kita sudah hampir full, tolong selamatkan rakyat kita ya, bila perlu larang semua hajatan dan kegiatan hanya untuk 1 bulan ini saja," demikian pesan Musa Ahmad.(val/inilampung)

LIPSUS