Cari Berita

Breaking News

Tertarik Politik, Pemilik Yayasan Alfian Husin Masuk PAN

Dibaca : 0
 
INILAMPUNG
Rabu, 02 Februari 2022

INILAMPUNG.COM, Bandarlampung - Menuju tahun pesta demokrasi Pemilihan Umum (Pemilu) pada 2024 mendatang, sejumlah partai politik sudah mengambil ancang-ancang dalam melakukan konsolidasi dan penguatan kader, termsuk juga membidik para tokoh atau public figure untuk bergabung.

Partai berlambang Matahari terbit juga melakukan hal serupa. Di Provinsi Lampung, Partai Amanat Nasional menerima Ketua Yayasan Alfian Husin sekaligus mantan Rektor IBI Darmajaya Andi Desfiandi untuk bergabung ke dalam partai besutan Zulkifli Hasan.

Bergabungnya Andi Desfiandi diumumkan oleh Ketua PAN Lampung Irham Jafar Lan Putra dihadapan Ketua Umum Zulkifli Hasan dan Ketua DPW PAN Jawa Barat Desi Ratnasari di Cafe Emerald Bistro, Selasa (1/2/2022).

Andi menjelaskan, dirinya sudah menjajal berbagai jenis profesi mulai dari pegawai, profesional, akademisi, pengusaha, tinggal politisi yang belum dicobanya.  

"Saat saya mengambil keputusan besar ini untuk masuk politik, kita harus memilih partai politik yang terbaik dan sesuai dengan harapan kita untuk mensejahterakan masyarakat," kata dia. 

Menurutnya, partai politik merupakan kendaraan untuk bisa mensejahterakan masyarakat, memberikan keadilan, kemakmuran dan persatuan. 

"Saya melihat PAN adalah partai yang berada di tengah, yang bisa memberikan solusi dan mempersatukan. Kita butuh itu," sambungnya. 

Andi tak menampik bakal mencalonkan diri pada Pemilu 2024, namun ia belum mau memberikan bocoran apakah akan maju sebagai calon legislatif atau calon eksekutif. 

"Pastinya berpolitik praktis itu ke sana, karena 'kekuasaan' yang kita peroleh bisa untuk membantu masyarakat. Pasti legislatif atau eksekutif, itu ada saatnya. Kalau berjuang gak jadi apa-apa, bagaimana?" kata dia. 

Diketahui, ada delapan kader baru yang dikenalkan PAN Lampung. Mereka berasal dari berbagai kalangan, mulai dari politisi partai lain, birokrat akademisi hingga selebgram. 

Mereka di antaranya, Zuliana Abidin mantan kader Gerindra dan Berkarya yang kini Jadi Ketua PUAN Lampung.

Selanjutnya, mantan Ketua Perempuan Demokrat Lampung Martalena, mantan kader Partai Hanura Sugiarti, mantan kader Partai Nasdem Hendar Toyib, dan Kerel Pramasta. 

Kemudian, mantan Kadis Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Provinsi Lampung Theresia Sormin, Ketua Yayasan Alfian Husein sekaligus mantan Rektor IBI Darmajaya Andi Desfiandi, dan desainer yang juga selebgram Lampung Fitria Bakri. 

"Untuk bergabungnya kader-kader baru PAN, tentu kami apresiasi dan kami beri karpet biru," kata Zulhas.(rmol)

LIPSUS