Cari Berita

Breaking News

3000 an Kader Golkar Banjiri Jakarta, Ismet: Bisa Ajang Silaturahmi Nasional

INILAMPUNG
Kamis, 20 Oktober 2022


INILAMPUNGCOM - Besok, Jumat (20/10/2022),  Partai Golkar menggelar puncak perayaan ulang tahun Golkar ke-58.

Forum silatutahmi itu, akan dihadiri sedikitnya 3000 an kader yang datang dari seluruh Indonesia.

Salah satu yang hadir di Jakarta, adalah para kader Golkar Lampung.

"Seluruh ketua, sekertaris,  anggota fraksi  DPRD, dan ratusan simpatisan dari Lampung sudah sampai di Jakarta," kata Ismet Roni, Jumat (20/10).

Sekertaris DPD Golkar Lampung Ismet Roni mengatakan, HUT 58 Golkar menjadi biasanya menjadi ajang  konsolidasi nasional.

Seluruh kader, dari pimpinan kabupanten, provinsi, dan para angota DPRD turut dihadirkan. Mereka ingin melihat, mendengar seberapa besar tingkat  perkembangan Golkar baik nasional, maupun daerah masing.

Khusus para anggota DPRD, di Jakarta akan mengikuti Bimtek (Bimbingan teknis ) dari DPP Partai  Golkar.

Presiden Hadir
Partai tertua di Indonesia ini, pada perayaan itu akan.mengundang Presiden Joko Widodo (Jokowi), dan sejumlah menteri.

 "Pada acara puncak (Jumat, 21/10), akan dihadiri Bapak Presiden," kata Airlangga Hartarto, kepada pers seusai
 ziarah di TMP Kalibata, Jakarta Selatan,  kemarin.

Menyinggung soal agenda Koalisi Indonesia Bersatu (KIB), yang selama ini telah menjalin kerjasama politik dalam mwnyukseskan Pilpres 2024, Airlangga Hartarto menyebut sedang dalam pembahasan secara terus menerus.


Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto mengatakan pihaknya masih akan menggelar rapat  mengundang Koalisi Indonesia Bersatu (KIB).

Akan ada pemaparan visi misi oleh Ketua Umum PPP, PAN, dan Golkar, atau KIB, saat konsolodissi nanti.

Selanjutnya, Airlangga mengatakan, dalam momentum ulang tahun, Partai Golkar akan mempersiapkan para kader agar semakin solid menghadapi pemilu 2024. (*baim/inilampung)

LIPSUS