Cari Berita

Breaking News

Staf Ahli Bupati dan Kapolres Resmikan Alfamidi Pringsewu

INILAMPUNG
Kamis, 06 Oktober 2022

Staf Ahli Setdakab Pringsewu Samsir Kasyim dan Kapolres AKBP Rio Cahyowidi pada peresmian raksasa jaringan bisnis ritel, Alfamidi Super di Pringsewu.

INILAMPUNG, Pringsewu -- Salah satu ritel besar nasional, Alfamidi Super kini merambah Kabupaten Pringsewu. Berdidiri di lokasi strategis di jalan lintas barat (jalinbar) di depan Pendopo Pringsewu.

Ritel di bawah PT Midi Utama Indonesia Tbk bakal meraup pundi-pundi rupiah melalui penjual beragam kebutuhan sehari-hari masyarakat. Juga, dari gerai makanan cepat saji (fast food) untuk menarik minat pembeli.

Gerai ritel yang sudah merambah di berbagai sudut kota di Indonesia itu, peresmiannya pada Kamis, 6 Oktober 2022, dihadiri Staf Ahli Setdakab Pringsewu Samsir Kasyim dan Kapolres AKBP Rio Cahyowidi.

Didampingi GM Marketing Alfamidi Rini Dianawati. Kedua pejabat tersebut melepas balon ke udara serta memotong pita tanda peresmian Alfamidi Super hadir di Pringsewu.

“Semoga kehadiran Alfamidi Super di Pringsewu ini memberikan manfaat bagi masyarakat,  terutama dalam hal lapangan kerja dan pengusaha UMKM lokal guna pemenuhan kebutuhan pokok masyarakat Pringsewu,” harap Samsir Kasyim.

Dia berharap Alfamidi Super Pringsewu dapat mengakomodir produk-produk lokal, khsusnya dari Pringsewu. "Satu yang tidak boleh dilupakan adalah produk UMKM  lokal Pringsewu  dapat masuk ke gerai Alfamidi,” pintanya.

Menanggapi hal tersebut, Arif L. Nursandi selaku Corporate Communication Manager Alfamidi mengatakan, saat ini memang sudah ada produk-produk lokal yang terpajang di rak-rak Alfamidi.

“Sudah ada beberapa produk seperti snack, bakery, berbagai jenis sayur segar dan buah yang masuk. Kami juga masih memproses produk-produk olahan Pringsewu untuk bisa dipasarkan dijaringan Alfamidi,”ucapnya.

Bahkan, katanya, karena lokasi halamannya luas maka pihak Alfamidi juga akan menyediakan outlet dan gerai dengan ukuran minimalis untuk disewakan kepada masyarakat yang ingin berusaha.

"Kami persilakan boleh berdagang makanan ringan hasil produk lokal, namun tidak dimakan di tempat. Atau usaha lain seperti usaha jasa cuci sepatu atau tas, tetapi dalam pengerjaannya di rumah, di sini hanya tempat penerimanya," ujarnya.

Arif L. Nursandi mempersilakan kepada masyarakat Pringsewu yang akan berusaha di lokasi Alfamidi bisa berhubungan dengan manajer setempat. "Namun harus jelas dulu jenis apa yang akan di usahakan atau diperdagangkan," katanya.

Sementara Kepala Cabang Alfamidi Bitung Didik Kurniawan menambahkan, gerai Alfamidi Super diharapkan bisa menjawab kebutuhan masyarakat Kabupaten Pringsewu. "Kami berharap keberadaan kami bisa menjadi solusi bagi masyarakat Pringsewu akan berbagai kebutuhan belanja," tuturnya.

Menurutnya, peresmian kali ini, Alfamidi bersama Pemerintah Daerah Kabupaten Pringsewu juga membagikan sejumlah sembako ke anak yatim. Kegiatan itu dilakukan sebagai wujud syukur dan terima kasih Alfamidi kepada masyarakat Pringsewu.

Selain itu, terdapat juga pameran dan kurasi produk UMKM yang dikembangkan masyarakat Pringsewu. 'Nantinya produk yang berhasil lolos kurasi akan diperdagangkan di toko Alfamidi Super Pringsewu ini,"ucapnya.

Dia menambahkan, program ini menjadi wujud dukungan Alfamidi bagi berbagai produk lokal agar bisa semakin bertumbuh. "Adanya produk UMKM menambah variasi produk yang dijual yang diharapkan menjadi daya tarik tersendiri bagi para konsumen,"imbuh Didik. (tyo)

LIPSUS