Cari Berita

Breaking News

Ali Imron Launching Wisata Way Kambas di Desa Labuhan Ratu Tujuh

Sabtu, 23 Desember 2023


INILAMPUNG.COM, Lampung Timur–Anggota DPRD Provinsi Lampung Dapil 8 Lampung Timur, Ali Imron dari Fraksi Golkar, secara resmi meluncurkan pembukaan perdana wisata Way Kambas di Desa Labuhan Ratu Tujuh.

Acara tersebut dihadiri oleh masyarakat setempat dan tokoh-tokoh terkait, Kamis (20/12/2023).

Ali Imron menyampaikan rasa bangga dan senang melihat pembukaan wisata Way Kambas ini menjadi kenyataan.

"Semoga destinasi ini tidak hanya menjadi daya tarik bagi wisatawan, tetapi juga memberikan dampak positif bagi perekonomian dan kesejahteraan masyarakat di sekitarnya," ujarnya.

Ali Imron berharapan, dengan dibukanya wisata Taman Nasional Way Kambas, saya berharap dapat menarik perhatian lebih banyak wisatawan baik dari dalam maupun luar negeri.


Selain itu, imron berpesan kepada pengunjung, untuk dapat menjaga kelestarian alam dan lingkungan sekitar demi keberlanjutan pariwisata ini.

"Dengan langkah ini, diharapkan pembukaan wisata Taman Nasional Way Kambas dapat menjadi contoh positif dalam pengembangan pariwisata lokal dan memberikan kontribusi yang signifikan bagi pembangunan daerah," katanya.

Sementara masyarakat setempat menyambut positif terhadap inisiatif Ali Imron. Mereka berharap pembukaan wisata ini dapat membawa berkah bagi desa mereka, menciptakan lapangan pekerjaan, dan meningkatkan taraf hidup.

"Semoga dengan konsep baru ini, perekonomian kami dapat lebih baik," katanya.

Laporan / Editor : Arif

LIPSUS