Cari Berita

Breaking News

Marindo Gantikan Adi Erlansyah Pj Bupati Pringsewu

INILAMPUNG
Sabtu, 02 Maret 2024

 



Marindo Kurniawan dan Gubernur Arinal Djunaidi, menandatangi naskah pelantikan sebagai Bupati Pringsewu (dok.infokom) 


INILAMPUNGCOM -- Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Provinsi Lampung, Marindo Kurniawan, resmi dilantik menjadi Pejabat (PJ) Bupati Pringsewu.


Dia resmi dilantik langsung oleh Gubernur Lampung, Arinal Djunaidi, berlokasi di Balai Keratun Lantai III, Lingkungan Pemprov Lampung, Kota Bandarlampung, Jumat (1/3).


Pelantikan tersebut berdasarkan SK Kemendagri RI Nomor 100.3.1.3-637 tahun 2024, tentang pemberhentian dan pengangkatan PJ bupati Pringsewu Provinsi Lampung yang di tanda tangani 29 Februari 2024.


Di bawah kepemimpinannya, BPKAD Provinsi Lampung berhasil meraih berbagai prestasi, salah satunya predikat opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Republik Indonesia selama 9 kali berturut-turut.


Kini, Marindo Kurniawan, resmi mengemban amanah baru sebagai Pj Bupati Pringsewu. Di pundaknya terpikul tanggung jawab untuk memimpin Kabupaten Pringsewu menuju kemajuan dan kesejahteraan.


Berkaca dari sepak terjang Marindo Kurniawan, membuat Gubernur Lampung, Arinal Djunaidi, tidak ragu bahwa ia dapat mengemban tugas sebagai PJ Bupati Pringsewu dengan baik.


“Saya jadi tidak ragu dibelakang Dia dikelilingi orang cerdas,” kata Arinal ketika menyampaikan sambutannya.


Ia pun langsung menugaskan, Marindo, untuk segera memaksimalkan komunikasi maupun koordinasi antar OPD dan DPRD di wilayah Pringsewu. Hal tersebut sebagai upaya mempercepat akselerasi penguasaan tugas beru sebagai PJ Bupati Pringsewu.


Selain itu, Arinal berpesan, Kabupaten Pringsewu dapat menjadi pusat pasar beberapa kabupaten. Seperti singkong, padi, dan lainnya.


“Saya akan bantu dengan maksimal. Lanjutkan program pembangunan yang telah ditetapkan,” pesan dia.


Masih diacara pelantikan itu, Arinal Djunaidi, turut mengucapkan terimakasih atas pengabdian yang telah diberikan oleh PJ Bupati sebelumnya Adi Erlansyah.


Kendati belum genap setahun, menurutnya PJ Bupati Adi Erlansyah telah dapat memaksimalkan tugas yang ia emban. Namun kini ia telah memasuki masa pensiun yang membuat Adi Erlansyah tidak dapat melanjutkan tugasnya.


“Adi Erlansyah telah menjalankan tugas dengan baik. Saya ucapkan terimakasih sebesar-besarnya atas pengabdiannya,” tutupnya. (*)


sumber: netizanku.com

LIPSUS