-->
Cari Berita

Breaking News

Wabup Lamteng Bersama Anggota DPD RI Hadiri Rakor IKWT Terbanggibesar

Dibaca : 0
 
Selasa, 25 November 2025

Wakil Bupati Lampung Tengah I Komang dalam Rapat Koordinasi Ikatan Kelompok Wanita Tani (IKWT) di Kampung Poncowati, Kecamatan Terbanggibesar. Foto: Ist.


INILAMPUNGCOM  -- Wakil Bupati Lampung Tengah I Komang Koheri bersama Anggota DPD RI Bustami Zainudin menghadiri Rapat Koordinasi Ikatan Kelompok Wanita Tani (IKWT) di Kampung Poncowati, Kecamatan Terbanggibesar, Selasa 25 November 2025. Kegiatan ini diikuti para pengurus dan anggota IKWT se-Kecamatan Terbanggibesar.


Turut hadir Ketua IKWT Lampung Tengah Ni Ketut Dewi Nadi, Kepala Kampung Poncowati Abu Bakar, serta tamu undangan lainnya.


Dalam sambutannya, Anggota DPD RI Bustami Zainudin menekankan pentingnya penguatan ekonomi berbasis desa. Menurutnya, pemerintah pusat mendorong pertumbuhan ekonomi dari wilayah perdesaan sebagai fondasi pembangunan nasional.


“Saya berharap anggota IKWT dapat berkolaborasi dengan program MBG yang dijalankan Pemkab Lampung Tengah. Peran perempuan tani sangat besar dalam menggerakkan ekonomi desa,” katanya.


Anggota DPD RI Bustami Zainudin menghadiri Rapat Koordinasi Ikatan Kelompok Wanita Tani (IKWT) di Kampung Poncowati, Kecamatan Terbanggibesar. Foto: Ist.


Sementara itu, Wakil Bupati Lampung Tengah I Komang Koheri menegaskan bahwa kebijakan desentralisasi memberi ruang bagi daerah untuk melakukan terobosan pembangunan. Ia meminta IKWT memanfaatkan peluang tersebut untuk memperkuat kapasitas organisasi.


“Desentralisasi memberi kita ruang untuk berinovasi. Ini momentum bagi IKWT Lampung Tengah untuk semakin maju. Pemerintah daerah akan terus mendukung pengembangan kelompok wanita tani agar berkontribusi bagi kesejahteraan masyarakat,” ujarnya.


Rakor ini diharapkan memperkuat sinergi pemerintah pusat, daerah, dan organisasi wanita tani dalam mewujudkan pembangunan pertanian berkelanjutan serta peningkatan ekonomi masyarakat desa. (**)


LIPSUS