-->
Cari Berita

Breaking News

Polda Penyegaran Serius: Empat Direktur dan Dua Kapolres Mutasi

Dibaca : 0
 
INILAMPUNG
Sabtu, 20 Desember 2025

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo


INILAMPUNGCOM - Seiring bergantinya posisi Kapolda Lampung dari Irjen Helmi Santika ke Irjen Helfi Assegaf, penyegaran penempatan personil pun kejadian. 


Diketahui, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo kembali melakukan mutasi dan promosi jabatan. Dari ribuan perwira tinggi dan perwira menengah yang dimutasi, beberapa diantaranya bertugas di lingkungan Polda Lampung.


Yaitu dimutasinya empat direktur dan dua Kapolres.


Kapolres yang beralih tugas adalah AKBP Rinaldo Aser. Dari jabatan Kapolres Lampung Barat diberi jabatan baru sebagai Kabagdalops Roops Polda Metro Jaya.


Posisi Kapolres Lampung Barat selanjutnya diisi AKBP Samsu Wirman, sebelumnya menjabat Kasubbagminsis Korsis Sespimmen.


Sedangkan AKBP Heri Sulistyo, Kapolres Pesawaran, dimutasi menjadi Wakil Direktur Intelkam Polda Jawa Timur. Posisi Kapolres Pesawaran selanjutnya adalah AKBP Alvie Granito.


Sementara, jajaran direktur yang dimutasi adalah:


1. Direktur Pengamanan Objek Vital (Dirpamobvit) Kombes Pol Bryan Benteng. Ia mendapat job sebagai Penata Kebijakan Kapolri Madya.

2. Dirpamobvit selanjutnya Kombes Pol Jonner MH Samosir, yang sebelumnya Dirpamobvit Polda Riau.

3. Direktur Lalu Lintas (Dirlantas) Kombes Pol Medyanta dimutasi sebagai Dirlantas Polda Sulawesi Utara.

4. Dirlantas yang baru Kombes Pol Nicolas Dedy Arifiano.

5. Dirreskrimsus Kombes Pol Dery Agung Wijaya dimutasi menjadi Kasubdit I Dittipideksus Bareskrim Polri.

6. Dirreskrimsus baru AKBP Heri Rusyaman, sebelumnya Wakapolresta Samarinda.

7. Dirbinmas Kombes Pol Vincentius Thirdy Hadmiarso dimutasi sebagai Analis Kebijakan Madya Bidang Binmas Baharkam Polri.

8. Dirbinmas yang baru Kombes Pol A F Indra Napitupulu. (zal/inilampung)

LIPSUS