Cari Berita

Breaking News

Dikepung Unjuk Rasa, KPU Pesibar Tetapkan Hasil Penghitungan Suara Pilkada

INILAMPUNG
Selasa, 15 Desember 2020

 


INILAMPUNG, Pesisir Barat - Di tengah kepungan massa unjuk rasa yang sempat ricuh, hasil penghitungan rekapitulasi suara pilkada Pesisir Barat, akhirnya ditetapkan.


Dengan pengawalan ketat aparat kepolisian dan tentara, rapat pleno terbuka Komisi Pemilihan Umum (KPU) Pesibar menetapkan hasil penghitungan rekapitulasi suara pemilihan bupati dan wakil bupati setempat.


Menjelang magrib, Selasa (15-12-2020), rapat yang berlangsung di GSG Selalaw, Pesisir Tengah, berakhir. 


Berdasarkan berita acara (BA) hasil rapat pleno yang diperoleh inilampung.com, suara terbanyak diperoleh pasangan calon kepala daerah (paslonkada) nomor urut 03 Agus Istiqlal - A. Zulqoini Sarif. Dengan perolehan 41.234 suara.


Posisi kedua ditempati paslonkada nomor urut 02, Aria Lukita Budiawan – Erlina dengan 35.353 suara. Terakhir, paslonkada nomor unrut 01 Pieter - Fahrurrazi berada di posisi ketiga dengan perolehan 12.381 suara.


Baca juga: Unjuk Rasa Rekapitulasi Suara Pilkada Pesibar, Polisi Tangkap Lima Orang


Sementara untuk jumlah suara secara keseluruhan sebanyak 90.097, dengan rincian suara sah 88.968 dan suara tidak sah 1.129.


Tim atau liaison Officer (LO) dari paslonkada 01 dan 02 menolak untuk menandatangani berita acara pada rapat pleno penghitungan suara KPU Pesibar. (eva/inilampung.com)


LIPSUS