Cari Berita

Breaking News

Aliza Gunado Mundur dari Direktur Bisnis BUMD Lampung

INILAMPUNG
Senin, 15 Februari 2021

Aliza Gunado, (Ist/inilampung)

INILAMPUNG.COM, Bandarlampung - Setelah namanya disebut- sebut dalam sidang kasus suap dan gratifikasi Mantan Bupati Lampung Tengah Mustafa, Aliza Gunado dikabarkan mengundurkan diri dari Direktur Bisnis PT Lampung Jasa Utama (LJU).

Komisaris Utama PT LJU (Perseroda) Taufik Hidayat menerangkan bahwa, Aliza telah menyampaikan surat pengunduruan dirinya pada 13 Februari 2021, yang ditujukan kepada Gubernur Lampung.

“Terkait surat itu Direktur Utama (Dirut) PT LJU menyampaikan permohonan untuk Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) Luar Biasa. RUPS sudah dilakukan, kesimpulan menerima permohonan pengunduruan diri dan memberhentikan Aliza Gunado dari jabatan Dirbis LJU,” tuturnya di Kantor Diskominfotik Lampung, Senin (15/2/2021).

Menurut Taufik, Berita Acara (BA) telah diproses, untuk ditandatangani pemegang saham, dalam hal ini Gubernur Lampung.

Namun, Taufik tidak mengiyakan anggapan mundurnya Aliza Gunado karena disebut-sebut dalam sidang Bupati Lampung Tengah Mustafa. Menurutnya alasan pengunduruan diri Aliza lebih kepada rasa tanggung jawab terkait hal pribadi.

“Saya secara langsung tidak bisa menjelaskan. Tetapi dia menyampaikan surat ini berkaitan rasa tanggung jawabnya untuk menanggapi hal-hal yang ada di pemberitaan. Belum ditunjuk penggantinya, masih kosong jabatan Dirbisnya karena menunggu proses,” tuturnya.

Sebelumnya, pada 11 Februari 2021 terungkap dalam sidang lanjutan kasus suap dan gratifikasi Mantan Bupati Lampung Tengah Mustafa di PN Tanjungkarang, Kota Bandarlampung, bahwa ada Aliza Gunado.

Mantan Kadis Bina Marga Lampung Tengah (Lamteng) Taufik Rahman mengatakan Aliza bisa membantu menaikan Dana Alokasi Khusus (DAK) Kabupaten Lamteng TA 2017. 

Taufik mengaku, Aliza sebagai orang dekat anggota DPR RI Aziz Syamsuddin yang ketika itu menjabat sebagai Ketua Banggar DPR RI dan bisa mendongkrak DAK dari Rp23 miliar jadi Rp100 miliar.(zal/inilampung)

LIPSUS